Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Menghitung Biaya Awal Untuk Membangun Peternakan Ayam Pedaging Kapasitas 20.000 Ekor

20 Des 2024 | Desember 20, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-12-20T14:26:46Z

Kabupaten Gowa Jadi Lokasi Pengembangan Peternakan Ayam Broiler -

Ayam broiler menjadi salah satu komoditas primadona yang sampai saat ini menjadi penyuplai kebutuhan protein hewani dalam negeri. Karena hal itu, peternakan ayam broiler saat ini mengalami perkembangan yang sangat pesat sehingga membuatnya menjadi salah satu komoditas peternakan yang mengalami surplus. 

Perkembangan ayam broiler bermula sudah lebih dari 50 tahun dan berkembang sampai sekarang dengan memanfaatkan kecanggihan teknologi yang ada. 

Adanya perkembangan teknologi ini juga digunakan untuk mengatur genetik ayam broiler agar memiliki genetik terbaik yang bisa memiliki masa produksi yang lebih singkat dengan bobot 1,5-2 kilogram per ekor. 

Lantas, bagaimana kita menghitung modal yang diperlukan untuk membangun bisnis pemeliharaan ayam broiler dengan kapasitas 20000 ekor?

Merencanakan Kebutuhan Fix Cost

Perencanaan kebutuhan fix cost sangat penting untuk dilakukan karena akan berkaitan dengan penempatan aset dan beberapa peralatan kandang yang digunakan untuk pemeliharaan ayam dalam jangka waktu yang lama. Berikut ini beberapa alat dan kebutuhan fix cost lainnya yang diperlukan untuk membangun bisnis pemeliharaan ayam broiler. 

  1. Penentuan lokasi kandang dengan radius yang jauh dari pemukiman warga

  2. Kandang dengan kapasitas 20000 ekor (estimasi memiliki luas 180 meter x 7 meter)

  3. Pengadaan tempat pakan dan minum (tempat pakan konvensional atau otomatis)

  4. Peralatan penunjang OVK

Merencanakan Variable Cost

Variable cost merupakan beberapa perlengkapan yang digunakan untuk menunjang dalam satu kali masa produksi (35 hari). Berikut ini beberapa variable cost yang perlu kamu perhitungkan untuk membangun bisnis pemeliharaan ayam broiler kapasitas 20.000 ekor. 

  1. Sewa lahan dengan luas sekitar 3.630 meter persegi (2 lantai)

  2. Pengadaan bibit DOC

  3. Pakan untuk satu periode pemeliharaan

  4. Listrik untuk satu periode pemeliharaan

  5. Penyusutan

  6. Kebutuhan OVK

  7. Upah karyawan

Analisa Finansial Kebutuhan Modal Awal

Berikut ini estimasi perhitungan fix cost bisnis pemeliharaan ayam broiler:

Item

Satuan

Estimasi biaya

Kandang closed house

1 unit

Rp2.000.000.000

Peralatan kandang

1 set

Rp    150.000.000

Total

Rp2.150.000.000

*Catatan : biaya aset tidak termasuk biaya pengadaan lahan dan biaya armada transportasi

Perhitungan variable cost menyangkut perhitungan biaya kebutuhan dalam satu kali produksi ayam broiler selama 4-6 minggu. Biaya yang dibutuhkan meliputi biaya pakan, biaya OVK, biaya pengadaan DOC, dan biaya operasional.

Item

Keterangan

Estimasi biaya

Sewa lahan

1 set

Rp20.000.000

Pengadaan DOC

20.000 ekor

Rp200.000.000

Biaya pakan

1 periode produksi

Rp40.000.000

Biaya OVK

1 periode produksi

Rp800.000

Listrik

1 periode produksi

Rp500.000

Lain-lain

1 periode produksi

Rp1.000.000

Tenaga kerja

2 orang ABK

Rp6.000.000

Total

Rp268.300.000


Jadi untuk total pembangunan kandang untuk kapasitas pemeliharaan 20.000 ekor, untuk pengadaan asetnya sekitar Rp2.150.000.000 dan biaya variabel untuk menjalankan pemeliharaan dalam satu kali masa periode pemeliharaan adalah Rp268.300.000.


×
Berita Terbaru Update